The magnet can draw iron towards itself, but it cannot attract pieces of iron covered with dust and rust. Of course, talks are good - only the practice is paralyzed. Unless this illness is cured, the manifestation of education and scholarship cannot happen. The dust and the rust on the pieces of the iron must be washed away in order for the magnet to attract. When the mind is polished and pure, there will be harmony in thought, word and deed. This harmony in thought, word and deed is the best proof for the worth of any human being.
Sebatang magnet dapat menarik besi ke arahnya, namun magnet tersebut tidak dapat menarik besi yang tertutupi debu dan karat. Tentu saja, berwacana adalah baik – sayang jika prakteknya yang tidak ada. Kalau penyakit seperti ini belum sembuh, maka pembuktian manfaat mengenyam pendidikan dan pengetahuan tidak bisa terwujud. Debu dan karat yang menyelimuti besi harus dihilangkan terlebih dahulu supaya magnet bisa menariknya. Ketika pikiran dibersihkan dan murni, maka akan ada keselarasan dalam pikiran, perkataan dan perbuatan. Keselarasan pikir, kata dan tindakan ini adalah bukti yang paling nyata dari kelayakan seseorang menjadi manusia.
No comments:
Post a Comment