Tiada mahluk hidup di dunia ini yang tidak memiliki percikan cinta-kasih; bahkan seseorang yang dilabel sebagai kurang waras sekalipun juga mencintai sesuatu atau seseorang dengan amat sangat. Engkau harus menyadari bahwa cinta-kasih ini adalah refleksi Tuhan. Sebab itulah realitasmu yang sebenarnya, kenalilah Tuhan yang berada di dalam hatimu. Tanpa adanya mata-air cinta-kasih yang bergelora di dalam hatimu, maka engkau tak akan mungkin bisa mencintai semuanya. Carilah mata air itu, dan jadikanlah ia sebagai sumber kehidupanmu. Kembangkanlah segala bentuk kemungkinan untuk memanfaatkan sumber mata-air cinta-kasih tersebut, cobalah untuk memanfaatkannya sebagai sumber irigasi demi untuk manfaat orang banyak. Jauhkanlah unsur-unsur ego daripadanya. Janganlah mengharapkan pamrih dari orang-orang yang telah engkau berikan cinta-kasihmu.
- Sathya Sai Speaks, Vol 3, Ch 212, 6-Sep-63