Friday, March 27, 2009

Sai Inspires 25th March 2009


Very few people can realise Truth and conduct themselves accordingly. Only those who realise the path of Truth will be able to follow it. When people develop anger or hatred against Truth, they keep themselves away from it. Regardless of their love or hatred, we should always love them. In fact, you are not different from others. Today they may appear to be different, but tomorrow they may come close to you. All are brothers and sisters! When a tree bears fruit, not all the fruits in a bunch ripen at the same time. Similarly , when a plant bears flowers, not all the flowers blossom at the same time. Some are in the process of blossoming, others are fully blossomed, yet a few remain as buds. Only the fully blossomed flower spreads its fragrance. Similarly, people too are in different stages of evolution ---some are at a blossoming stage and some others are like the fully blossomed flower, spreading their fragrance. We have to wait patiently they reach the 'fragrance stage'. We should all live like brothers and sisters with love and unity.

Sangat sedikit orang yang menyadari Kebenaran dan menjadikannya sebagai pedoman hidup. Hanya mereka yang menyadari jalan Kebenaran yang akan mampu mengikutinya. Ketika orang mengembangkan kemarahan atau kebencian terhadap Kebenaran, mereka menjauhkan diri mereka dari Kebenaran. Terlepas dari kasih atau kebencian mereka, kita harus tetap selalu mengasihi mereka. Sebenarnya, engkau tiada berbeda dari yang lain. Hari ini mereka mungkin terlihat berbeda, namun mungkin besok mereka mirip denganmu! Semua adalah saudara! Ketika sebuah pohon menghasilkan buah, tidak semua buah dalam satu tandan akan matang dalam waktu yang bersamaan. Demikian juga, ketika tanaman menghasilkan bunga, tidak semua bunga akan mekar pada waktu yang sama. Beberapa dari mereka masih dalam proses mekar, yang lainnya sudah mekar, bahkan beberapa masih tetap kuncup. Hanya bunga yang mekar sempurnalah yang menebarkan aroma wangi semerbak. Begitu juga, orang-orang berada dalam tahap yang perkembangan yang berbeda --- beberapa masih dalam tahap mekar dan yang lainnya bagaikan bunga yang telah mekar dengan sempurna, menebarkan wangi bunga. Kita harus menunggu dengan sabar bagi mereka untuk mencapai ‘tahap keharuman’. Kita harus hidup bersama bagaikan saudara dengan penuh kasih dan kesatuan.

- Divine Discourse, Oct 9, 2008.

No comments: